Kronologi Kecelakaan yang Sebabkan Pemain Keturunan Indonesia Noah Gesser Meninggal Dunia

Sabtu 31 Juli 2021 08:56 WIB
NEW UPDATE -KABAR duka menyelimuti dunia sepakbola Indonesia dan Belanda. Pemain muda keturunan Indonesia-Belanda, Noah Gesser, meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan mobil. Kronologi kecekakaan yang merenggut nyawa Noah Gesser ini pun diungkap oleh media asal Belanda, RTV Utrecht. Dilansir dari RTV Utrecht, kecelakaan itu terjadi pada Jumat 30 Juli 2021 sekira pukul 19.30 waktu setempat. Tepatnya, peristiwa nahas yang merenggut nyawa Noah Gesser itu terjadi di Weg der United Nations (N210), dekat Kamerlingh Onneslaan, Belanda Utara. Berdasarkan penjelasan polisi, kecelakaan ini melibatkan satu mobil dengan dua penumpang dan sebuah taksi van. Mobil yang ditumpangi dua orang itu pun dikabarkan tiba-tiba keluar dari jalur. Kemudian, tabrakan pun tak terelakkan dengan taksi yang melaju dari arah berlawanan. Tak lama setelah kecelakaan terjadi, pihak kepolisian dengan menerjunkan ambulans hingga helikopter diterjunkan ke lokasi tersebut. Nahasnya, polisi mengabarkan bahwa nyawa dua penumpang di dalam mobil tak terselamatkan. Salah satu penumpang itu pun diperkirakan merupakan Noah Gesser. Sementara itu, sopir taksi van nyawanya masih bisa diselamatkan. Dia telah dibawa ke rumah sakit dan dikabarkan tidak mengalami luka serius. Kini, polisi telah menutup jalan tersebut. Hal ini dilakukan karena ada banyak orang yang berdatangan untuk melihat lebih jelas kecelakaan tang terjadi. Beberapa dari orang yang datang itu pun mengabadikan peristiwa yang terjadi dengan menggambil gambar dan video. Kabar ini tentunya memberi duka kepada dunia sepakbola Indonesia juga. Sebab, sosok Noah Gesser telah mencuri perhatian sejak tahun lalu. Dia bermain untuk Ajax Amsterdam U-16. Noah Gesser memiliki darah Indonesia dari sang ibu yang merupakan orang Jawa. Noah Gesser memiliki catatan yang bagus sejak bergabung ke Ajax dari tim amatir Alphense pada 2018. Ketika baru bergabung, Noah Gesser langsung tampil apik untuk Ajax U-15 sehingga naik kelas ke jenjang umur selanjutnya. Noah Gesser melanjutkan penampilan apiknya saat membela Ajax U-16. Sebagai penyerang, torehan gol Noah Gesser cukup bagus di kelompok umur lainnya.

Comments